Mobil Robot Pengantar Pizza Mulai Berkeliaran di AS
11 Mei 2021, 09:00:00 Dilihat: 460x

Jakarta -- Kendaraan kemudi otomatis tidak hanya dimanfaatkan untuk penumpang. Kali ini restoran pizza Dominos meluncurkan layanan pengiriman pizza menggunakan mobil robot kepada pelanggan terpilihnya di Houston, Amerika Serikat.
Robot yang digunakan merupakan kendaraan otonom buatan perusahaan robotik, Nuro yang berbasis di California, AS. Mobil ini merupakan kendaraan autonomous pertama yang mendapatkan izin operasi dari Departemen Transportasi AS pada tahun lalu.
Pelanggan di wilayah Woodland Heights, Houston dapat memilih pengiriman pizza menggunakan mobil otomatis dengan menerima PIN unik melalui teks bersama pembaruan di lokasi kendaraan.
Ketika mobil pengantar pizza tiba, pelanggan memasukkan PIN pada layar yang disematkan di mobil lalu pesanan akan tersedia pada pintu yang dibuka otomatis.
Ini bukan kali pertama Dominos menyediakan layanan pesan antar menggunakan kendaraan tanpa kemudi. Pada 2017 perusahaan itu menggunakan Ford Fusion untuk mengirimkan pizza ke pelanggan yang dipilih acak di Ann Arbor, Michigan, AS.
Pada tahun 2013 Dominos juga menguji pengiriman pizza menggunakan drone di Inggris. Meskipun eksperimen ini berguna untuk inovasi dan promosi merek, konsumen saat ini diharap tidak mengharapkan perubahan besar dalam pengiriman makanan.
"Masih banyak yang harus dipelajari perusahaan kami tentang pengiriman otonom," ujar Dennis Maloney, wakil presiden senior dan kepala petugas inovasi Dominos.
"Program ini akan memungkinkan kami untuk lebih memahami bagaimana pelanggan menanggapi pengiriman, bagaimana mereka berinteraksi dengan robot dan bagaimana hal itu mempengaruhi operasi toko," tambahnya.
Dikutip The Verge, kendaraan otonom itu bernama Nuro R2. Nuro sendiri sudah digunakan untuk pengiriman bahan makanan dan untuk pengiriman obat untuk toko Farmasi CVS di Houston.
Pada April lalu Nuro menggunakan kendaraannya untuk mengangkut persediaan medis di dua stadion California yang diubah menjadi fasilitas darurat untuk pasien Covid-19.
Domino”s bukanlah perusahaan yang pertama kali menguji coba memfasilitasi layanan pengiriman menggunakan robot. Dikutip CNN, pada tahun 2018 Pizza Hut mengumumkan mereka bekerja sama dengan Toyota untuk merilis kendaraan pengiriman pizza tanpa awak.
Sumber : cnnindonesia.com
Share:

UN Videos

Java Coffee Culture and Festival Peneleh 2024
Rapat Terbuka Senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke - 56 dan Magister ke - 44
Wisuda Sarjana Ke 54 dan Magister Ke 42 Universitas Narotama

UN Cooperation

De Montfort Leicester University Alexandria University Chiang mai university Derby University
 
Essex I Coe Rel UTHM ICOGOIA University Malaysia PAHANG Universiti Utara Malaysia
 
National University Kaohsiung Taiwan Politeknik Sultan Mizan Zainal Abidin Prince Sultan University Quest Nawab Shah Pakistan Universiti Teknologi MARA
 
Universiti Kebangsaan Malaysia Universiti Malaysia Kelantan Universiti Malaysia Perlis Universiti Zainal Abidin Universiti Sains Malaysia
 
Universiti Pendidikan Sultan Idris Erasmus

 

INTAKINDO PT. Aria Jasa Konsultan Bumi Harmoni Indoguna Cakra Buana Consultan Ciria Jasa Consultant
 
Internasional Peneliti Sosial Ekonomi Teknologi PT. Jasa Raharja NOKIA INKINDO MASKA
 
Surabaya TV PT. Amythas General Consultant
 
       

 

Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia IT Telkom Surabaya Institut Aditama Surabaya Institut Teknologi Nasional Malang
 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya Politeknik Negeri Malang Universitas Pakuan Universitas Nasional Kualita Pendidikan Indonesia
 
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Politeknik Negeri Bali Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan
 
Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul `Ula Nganjuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Anwar Mojokerto STIE NU Trate Gresik Sekolah Tingi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yapan Surabaya
 
STIE Pemuda STIKOSA STKIP PGRI Bangkalan STKIP PGRI Jombang STKIP PGRI Sidoarjo
 
STT Pomosda Nganjuk UINSA Universitas Mercu Buana Universitas Airlangga Universitas Darul `Ulum Jombang
 
Universitas Negeri Surabaya Universitas Brawijaya Malang Teknik Sipil Universitas Negeri Surabaya Universitas PGRI Adi Buana Surabaya UNIPDU
 
UNISLA UNISMA Universitas 45 Bekasi Universitas Dr.Soetomo UNITRI
 
Universitas 45 Surabaya Universitas Bondowoso Universitas Islam Madura Pamekasan Universitas Jember Universitas Maarif Hasyim Latif
 
Universitas Madura Universitas Merdeka Surabaya Universitas Bina Darma Universitas Wijaya Putra Universitas Padjajaran
 
Universitas Muhammadiyah Malang Universitas Muhammadiyah Papua Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Universitas Muhammadiyah Surabaya Universitas Negeri Malang
 
Universitas Islam Raden Rahmat Universitas Widyagama Malang Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya UWIKA Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
 
UNIVERSITAS SUNAN BONANG TUBAN Universitas 17 Agustus Surabaya UNUGIRI Bojonegoro Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
 
Akademi Pariwisata Majapahit  

 

Copyright (c) 2025 by UN | Universitas Narotama, All Rights Reserved.